5 Ras Kucing Langka yang Hampir Punah

Kucing merupakan hewan yang sangat mudah kita jumpai. Setiap kita keluar rumah, kita bisa melihat hewan berkaki empat ini. Namun, yang biasa kita lihat adalah kucing kampung. Sebagian lagi merupakan ras kucing peliharaan, seperti ras kucing anggora, ras kucing persia, dan sebagainya. Padahal, di dunia ini terdapat banyak sekali jenis kucing yang sebagian besar belum pernah kita lihat. Bahkan, ada juga kucing yang spesies-nya hampir punah. Berikut ini beberapa ras kucing yang paling langka dan hampir punah.

Serval

 

hotnstock.deviantart.com
hotnstock.deviantart.com

Serval Caracal merupakan kucing liar asli Afrika. Menurut studi DNA, kucing ini berkaitan erat dengan caracal dengan kucing emas afrika. Kucing yang memiliki nama lain Leptailurus serval ini di yakini juga sebagai nenek moyang dari kucing besar saat ini, seperti cheetah dan singa. Kucing ini memiliki tubuh yang ramping, kaki yang panjang, dan kepala kecil sehingga sangat efisien saat memburu mangsanya. Selain itu, kucing ini memiliki kecerdasan yang luar biasa. Namun, jumlah kucing serval sudah sangat berkurang dan susah dijumpai karena perburuan yang dilakukan oleh manusia untuk diambil kulitnya.

Andean Mountain Cat

imgkid.com
imgkid.com

Andrean Mountain Cat merupakan salh satu kucing yang paling langkah di dunia. Kucing yang memiliki nama lain Leopardus Jacobita ini habitatnya sangat terbatas. Kucing ini hanya mampu hidup di daerah pegunungan negara-negara latin, seperti Argentina, Peru, Bolivia, dan Chile. Karena kucing ini hanya mampu hidup di daerah tertentu, maka jumlahnya mengalami penurunan yang sangat drastis. Jumlah total kucing ini diperkirakan hanya sekitar 2500 ekor. Kucing ini memiliki ciri-ciri, yaitu ekornya panjang dan tebal. Selain itu, tubuhnya cukup besar seperti kucing kampung> Maka tidak heran jika kucing ini memiliki gerakan yang sangat lincah dan mampu bertahan hidup di daerah pegunungan.

Margay

zoochat.com
zoochat.com

Margay merupakan jenis kucing yang mirip dengan kucing domestik hanya saja ukurannya lebih kecil. Kucing yang memiliki nama lati Leopardus wiedii ini mempunyai kaki yang lebih panjang dari kucing domestik, sehingga kucing ini lebih ahli dalam memanjat pohon. habitat kucing margay ini berada di daerah Mexico. Kucing margay ini sangat sulit ditemukan karena populasinya mulai mengalami penurunan.

Pallas’s Cat

imgur.com
imgur.com

Pallas’s cat adalah salah satu jenis kucing langka yang memiliki habitat di daerah sekitar Eropa timur samai dengan Seberia. Kucing yang mempunyai nama lati Otocolobus manual ini memiliki bulu yang sangat lebat, sehingga kucing yang biasa disebut manual ini terlihat sangat besar padahal kucing ini besarnya hampir sama dengan kucing domestik. Kucing ini memiliki perbedaan yang sangat mencolok, yaitu bentuk matanya bulat dan jumlah giginya sedikit. Kucing ini termasuk spesies kucing yang paling tua dan kemungkinan jenis kucing ini sudah hidup sekitar 12 juta tahun yang lalu.

Caracal

oregonzoo.com
oregonzoo.com

Caracal merupakan kucing yang berasal dari Amerika Utara dan mampu hidup dengan baik di daerah Afrika dan Asia. Kucing ini mampu hidup di daerah gurun maupun pengunungan. Selain itu, kucing ini juga mampu hidup lama di daerah yang tidak ada air.

Leave a Comment